Apa Saja yang Dibutuhkan untuk Jadi Technopreneur?

Share it:
Salah satu event edukatif besar yang pernah digagas Himpunan Mahasiswa Mesin Institut Teknologi Bandung (ITB) adalah seminar tentang riset dan teknologi otomotif untuk Indonesia Mandiri. Sejumlah narasumber expert dihadirkan dalam seminar ini, termasuk Kadarsyah Suryadi, wakil rektor bidang akademik dan kemahasiswaan ITB yang kala itu membahas prinsip seputar techcnopreneur.
Secara sederhana, butuh 3R untuk bisa menjadi entrepreneur teknologi yang berhasil. 3R yang dimaksud adalah :
  • Rasio, yang mengedepankan hubungan antara intelektualitas, pengalaman dan keilmuan
  • Raga, yaitu jasmani dan rohani yang sehat supaya bisa mengembangkan ide-ide kreatif menjadi produk teknologi secara konkret
  • Rasa, atau bisa disebut dengan jiwa entrepreneur. Semangat entrepreneur tentu bisa membawa seseorang untuk mengedepankan nilai-nilai kejujuran dan kreativitas dalam menjalankan bisnis berbasis teknologi.
Santosa Yudo selaku perwakilan kementerian negara, riset dan teknologi juga menambahkan bahwa generasi-generasi technopreneur wajib mempertahankan ketahanan teknologi negara sebagai pondasi untuk membangun kemandirian teknologi bangsa.

Link Referensi : https://www.maxmanroe.com/indonesia-punya-potensi-technopreneur-cerah-di-masa-mendatang.html
Share it:

Technopreneur

Post A Comment:

0 comments: